Selasa, 26 April 2011

Pemkot KK Gelar Upacara Peringatan Hari Kartini, Hari Otda, Hari Malaria dan Pencangan Bulan Bakti Gotong Royong Dalam Apel Korpri, Senin (25/4) Tahun 2011

Hari ini Senin (25/4) Pemerintah Kota Kotamobagu melaksanakan Upacara Bendera dalam rangka memperingati Hari Kartini ke-132, Hari Ulang Tahun Otonomi Daerah yang ke-15, Hari Malaria Sedunia, Pencanangan Bulan Bakti Gotong Royong ke-8, Tingkat  Kota Kotamobagu.
Upacara yang dipimpin langsung oleh Walikota Kotamobagu Drs. Hi. Djelantik Mokodompit berlangsung khidmat, yang diikuti oleh PNS di lingkup Pemkot KK dan Perangkat Desa/Kelurahan Se-Kota Kotamobagu. Demikian juga dari Unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah yang dihadiri oleh Kapolsek Urban Kompol Rustanto dan Kapten Yopi Tiyow yang mewakili Dandim 1303. Dari Unsur Organisasi Wanita yaitu Dharma Wanita KK, Persit, Bhayangkari dan IBI (Ikatan Bidan Indonesia) yang hadir lengkap dengan Busana Kebaya Nasional.
Mengawali Sambutannya Walikota Drs. Hi. Djelantik Mokodompit menyampaikan selamat Hari Raya Paska kepada segenap umat Kristiani yang merayakannya, dan menghimbau “Dengan perayaan paskah tahun ini marilah kita tumbuhkan semangat cinta kasih, persaudaraan dan kebersamaan didalam membangun daerah yang kita cintai ini,” ungkap Walikota dihadapan peserta Upacara.
Terkait dengan Peringatan Hari Kartini yang ke-132, Walikota mengingatkan pentingnya peran Wanita dalam mengisi Pembangunan saat ini. “Peran Wanita dewasa ini telah mampu mensejajarkan diri dengan kaum Pria. Hal ini terlihat dari kemampuan Wanita saat ini yang sukses dalam menjalankan jabatan strategis dalam Pemerintahan. Ini membuktikan bahwa Seorang Wanita merupakan asset bangsa dan aset Daerah dalam mewujudkan cita-cita perjuangan Bangsa serta aset dalam mendidik generasi penerus bangsa dimasa mendatang,”tegas Walikota.
Sementara itu terkait dengan Ulang Tahun Otonomi Daerah yang Ke-15, Walikota menyampaikan bahwa “Otonomi daerah hendaknya menjadi ruang dan kesempatan untuk berkarya yang nantinya bermuara kepada kepentingan negara, bangsa dan masyarakat. Oleh karena itu, Walikota mengajak Seluruh elemen masyarakat lebih khusus seluruh aparatur yang ada, untuk konsisten menjalankan tugas dan tanggung jawabnya masing-masing sesuai ketentuan yang berlaku. “Cukup banyak tantangan yang kita hadapi kedepan. Untuk itu marilah kita satukan pikiran, untuk berbuat dan berkarya  yang terbaik bagi kemajuan daerah,”ungkap Walikota.
Demikian halnya dengan Peringatan Hari Malaria Sedunia yang jatuh pada hari ini Senin 25 april 2011, dengan  Tema “Bebas Malaria Investasi Bangsa”, Walikota Mengajak masyarakat agar melakukan aksi atau tindakan konkrit dalam pengendalian malaria di Wilayah Kota Kotamobagu, dengan memahami bahwa hidup sehat, akan terhindar dari malaria.
Pada Pencanangan Bulan Bakti Gotong Royong ke-8 Tingkat Kota Kotamobagu, Walikota mengingat bahwa nilai-nilai gotong-royong yang tumbuh dan berkembang dalam masyarakat sebagai bagian dari sistem nilai budaya bangsa, perlu dilestarikan secara berdayaguna dan berhasil guna untuk memperkuat integrasi sosial masyarakat. Walikota mencontohkan tentang MOTO leluhur yaitu Mototompiaan, Mototabian dan Mototanoban hendaknya harus terus dipupuk dan dijadikan landasan dalam melestarikan nilai-nilai kegotongroyongan dimaksud.
Diakhir pelaksanaan Upacara, Walikota menyerahkan secara simbolis Surat Kepetusan Kenaikan Pangkat bagi sejumlah PNS dilingkup Pemerintah KK serta Surat Keputusan kepada sejumlah Pegawai yang telah memasuki masa Pensiun. (**)

Sumber : humaskotakotamobagu.blogspot.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar